MANUSIA DAN PANDANGAN HIDUP
• MANUSIA DAN PANDANGAN HIDUP
Akal dan budi sebagai milik manusia ternyata membawa ciri tersendiri akan diri manusia itu. Sebab akal dan budi mengakibatkan manusia memiliki keunggulan dibandingkan dengan makhluk lainnya. Satu diantar keunggulan manusia tersebut ialah pandangan hidup. Disatu pihak manusia menyadari bahwa dirinya lemah, dipihaklain manusia menyadari kehidupannya lebih kompleks.
Kesadaran akan kelemahan dirinya memaksa manusia mencari kekuatan diluar dirinya. Dengan kekuatan ini manusia berharap dapat terlindung dari ancaman-ancaman yang selalu mengintai dirinya, baik yang fisik maupun non fisik. Seperti penyakit, bencana alam, kegelisahan, ketakutan, dan sebagainya.
Selain itu manusia sadar pula bahwa kehidupannya itu lain bila dibandingkan dengan kehidupan makhluk lain. Sadar pula bahwa dibalik kehidupan ini ada kehidupan lain yang diyakini lebih abadi. Lebih yakin lagi bahwa kehidupan lain itu bahkan merupakan kehidupan yang sesungguhnya.
Pandangan hidup
Merupakan suatu dasar atau landasan untuk membimbing kehidupan jasmani dan rohani. pandangan ini sangat bermanfaat bagi kehidupan individu, masyarakat, atau negara.Pandangan hidup sering disebut filsafat hidup. filsafat berarti cinta akan kebenaran , sedangkan kebenaran dapat dicapai oleh siapa saja .
pandangan hidup yang teguh merupakan pelindung seseorang. bila manusia sedang dalam keadaan senang, bahagia, serta kecukupan, mereka akan lupa pandangan hidup yang diikutinya, hal ini disebabkan oleh beberapa faktor :
1. kurangnya penghayatan pandangan hidup yang diyakini
2. kurangnya keyakinan pandangan hidupnya
3. kurang memahami nilai dan tuntutan yang terkandung dalam pandangan hidupnya
Dsb.
by : meri diana sri astuti
kelas : 1PA09/14510360
Tidak ada komentar:
Posting Komentar